Tailwind Esensial
Penutup

Penutup

Kita sudah mempelajari bagian-bagian yang esensial untuk membangun antarmuka web dengan Tailwind CSS. Pelajaran yang dibahas dalam materi belajar ini dapat dijadikan landasan untuk menggunakan Tailwind sehari-hari. Pada dasarnya, Tailwind hanya merupakan koleksi dari utility classes dan kita tidak perlu menghafal semuanya. Hal yang perlu kita lakukan hanyalah memahami konsep-konsep dasar Tailwind dan pergi ke dokumentasi untuk referensi setiap utility class tersebut.

Tidak perlu membuang waktu untuk menghafal semua utility class yang ada di Tailwind. Sebagai gantinya, luangkan waktu untuk mempelajari dasar-dasar CSS seperti cascading, layout, atau box model. Dengan demikian, kita dapat memahami bahwa Tailwind tak lebih dari sekadar abstraksi yang canggih.

Sebagai penutup, saya hendak berterima kasih karena sudah meluangkan waktu untuk membaca materi belajar ini. Semoga materi belajar ini dapat mengantar kamu untuk memahami Tailwind lebih dalam dan membangun antarmuka web dengan pengalaman yang lebih baik.